Ket.foto: Presiden RI Ir.Joko Widodo dikawal ketat Paspampres saat hendak kunjungi Pasar Buah kota wisata Berastagi. Sabtu (13/4)
Turun dari mobil jenis Alphard, Presiden Jokowi tampak dikawal ketat pasukan Paspampres menuju toilet umum di Pasar Buah Berastagi. Sabtu (13/4/2024) sekira pukul 14.44 WIB.
Keluar dari toilet umum, Jokowi langsung menyapa dan menyalami warga yang berada di atas trotoar sambil berjalan ke area pedagang buah dan dikawal Puluhan Personil Pasukan Pengamanan Presiden (Paspampres) dan Brimob, personel Polres Karo, Polisi Militer, prajurit TNI, dan Satpol PP.
Selanjutnya, Bapak Mertua Walikota Medan Bobby Nasution ini pun seketika berhenti di depan salah satu kios pedagang di pintu masuk dan tampak membeli beberapa jenis buah buahan.
masukkan script iklan disini
Jokowi juga terlihat berbincang beberapa saat dengan pedagang sembari membagi-bagi baju kaos warna hitam kepada beberapa warga, hal itu sontak membuat riuh karna warga saling teriak panggil panggil nama pak Jokowi.
Usai memesan buah, Jokowi terlihat memberi sejumlah uang tunai pecahan Rp 50 ribu kepada pemilik kios kemudian membawa plastik berisi buah yang telah ia beli sebelumnya.
Hanya berkisar 10 menit menyambangi warga Jokowi langsung beranjak dari lokasi Pasar Buah Berastagi.
Berdasarkan informasi yang diperoleh, Presiden Jokowi dikabarkan menyambangi kediaman putrinya, Kahiyang Ayu yang merupakan istri dari Wali Kota Medan, Bobby Nasution di Kota Medan pada Jumat 12 April 2024 kemarin dan juga sempat datang ke Mal Centre Point Medan bersama kedua orang cucunya.
Sebelum mengunjungi pasar buah Berastagi, Presiden ketujuh RI ini juga dikabarkan sempat berkunjungi lokasi wisata The Hills di Desa Sukamakmur, Kecamatan Sibolangit, Kabupaten Deli Serdang.
Penulis ; Daris Kaban