• Jelajahi

    Copyright © Pena Kita
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan

    Halaman

    OSIS dan Seluruh Ekstrakurikuler SMAN 13 Takalar Gelar Kegiatan Berbagi Takjil

    Senin, 17 Maret 2025, Maret 17, 2025 WIB Last Updated 2025-03-17T04:39:51Z
    masukkan script iklan disini
    masukkan script iklan disini
    Takalar, penakita.info

    OSIS (Organisasi Siswa Intra Sekolah) dan Ekskul  (Ekstrakurikuler) Se-SMAN 13 Takalar mengadakan kegiatan berbagi takjil kepada masyarakat sekitar. Kegiatan ini bertujuan untuk memperkuat silaturahmi dan meningkatkan kesadaran sosial di kalangan siswa dan masyarakat.



    Kegiatan berbagi takjil ini dilaksanakan pada Minggu, 16 Maret 2025 di Jalan balai desa bontokassi, Kecamatan Galesong selatan. Acara ini dihadiri oleh Pembina OSIS, Para Pengurus OSIS, Ekstrakurikuler SMAN 13 Takalar. 



    Ketua OSIS SMAN 13 Takalar, Muhammad Dzulkifli mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan wujud dari kepedulian siswa terhadap masyarakat sekitar. 



    "Kami ingin memperkuat silaturahmi dan meningkatkan kesadaran sosial di kalangan siswa dan masyarakat," ujarnya.



    Sementara itu, Pembina OSIS Yudhistira Ramadhani S.Pd, mengatakan bahwa kegiatan ini juga bertujuan untuk meningkatkan kemampuan siswa dalam mengelola kegiatan sosial. 



    "Kami ingin membekali siswa dengan kemampuan yang dibutuhkan untuk menjadi warga negara yang baik," ujarnya.



    Kegiatan berbagi takjil ini berjalan dengan lancar dan sukses. Masyarakat sekitar sangat antusias dan mengapresiasi kegiatan ini. Siswa-siswi SMAN 13 Takalar juga merasa sangat senang dan bangga dapat berpartisipasi dalam kegiatan ini.



    (MNR)
    Komentar

    Tampilkan

    Terkini