• Jelajahi

    Copyright © Pena Kita
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan

    Halaman

    RKPD Tahun 2026.Secara Resmi Di Buka Wabup Didampingi Ketua DPRD TTS

    Senin, 17 Maret 2025, Maret 17, 2025 WIB Last Updated 2025-03-17T12:31:14Z
    masukkan script iklan disini
    masukkan script iklan disini
    Timor Tengah Selatan, penakita.info

    Wakil Bupati Timor Tengah Selatan (TTS), Johny Army Konay, didampingi Ketua DPRD TTS, Mordekai Liu, secara resmi membuka Forum Konsultasi Publik Rancangan Awal Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Kabupaten TTS Tahun 2026. Acara ini berlangsung pada Senin, 17 Maret 2025, di Aula Bappeda TTS, dan dihadiri oleh berbagai pemangku kepentingan.



    Dalam sambutannya, Wakil Bupati Army Konay menekankan bahwa forum ini memiliki peran strategis dalam menyusun kebijakan pembangunan yang lebih pro-rakyat. Ia juga menegaskan bahwa RKPD 2026 harus selaras dengan visi dan misi pembangunan Kabupaten TTS yang mengusung tema “Pemenuhan Infrastruktur Pelayanan Dasar dan Peningkatan Sumber Daya Manusia untuk Peningkatan Ekonomi Masyarakat.”



    Beberapa prioritas yang akan difokuskan dalam penyusunan program dan kegiatan pembangunan antara lain:
    Peningkatan sarana dan prasarana infrastruktur Peningkatan kualitas sumber daya manusia Pemanfaatan dan pengelolaan potensi unggulan daerah
    Peningkatan Pendapatan Asli Daerah (PAD)
    Tata kelola pemerintahan yang baik
    Pengentasan kemiskinan dan stunting



    Ketua DPRD TTS, Mordekai Liu, juga menekankan pentingnya transparansi dan akuntabilitas dalam penyusunan RKPD. Ia berharap diskusi yang dilakukan dapat menghasilkan pemikiran yang konstruktif dan solutif untuk mewujudkan pembangunan yang merata dan berkeadilan.



    (Marti Honin)
    Komentar

    Tampilkan

    Terkini