Timor Tengah Selatan, penakita.info
Seorang kepala puskesmas di Kabupaten Timor Tengah Selatan (TTS) kembali mencoreng nama baik tenaga kesehatan diduga dalam pengaruh alkohol kapus nekat mengendarai mobil ambulans milik Puskesmas Kapan, Kecamatan Mollo Utara, dan menabrak tiang jaringan Telkom hingga patah.
Insiden terjadi pada malam hari, sekitar pukul 00.00 WITA. Ambulans yang dikemudikan sendiri oleh sang kepala puskesmas melaju kencang akhirnya hilang kendali dan menabrak tiang jaringan Telkom di depan Puskemas Kota soe kelurahan Nonohonis Kabupaten Timor Tengah Selatan Propinsi Nusa Tenggara Timur
“Dia tabrak tiang Telkom, kaka, tadi malam sekitar jam 12. Tiang patah kaka, sampai tercabut dari tanah, jadi tadi kami su ganti,” ungkap seorang petugas Telkom saat ditemui di lokasi kejadian, Minggu (21/4).
Akibat kejadian tersebut, akses layanan jaringan telepon dan internet milik warga sekitar dan juga puskesmas kota Soe sempat terganggu. Petugas Telkom pun bergerak cepat mengganti tiang yang rusak agar jaringan dapat segera normal kembali.
Meski tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut, namun kerusakan yang ditimbulkan cukup parah, dan menjadi sorotan publik lantaran kendaraan yang digunakan merupakan fasilitas negara yang diperuntukkan bagi layanan kesehatan masyarakat.
Salah satu warga yang menyaksikan pasca-kejadian menyayangkan perilaku pejabat publik seperti kepala puskesmas yang seharusnya menjadi teladan.
" Kita heran, kok bisa ambulans dibawa sendiri, apalagi tengah malam. Kalau benar karena alkohol, ini sangat memalukan dan membahayakan,” ujarnya.
Saat di komfirmasi awak media ini melalui pesan Whatsapp kapala puskesmas Kapan
Belum ada keterangan resmi Puskesmas. Sementara itu, masyarakat meminta agar kejadian ini tidak dibiarkan begitu saja dan segera ditindaklanjuti sesuai prosedur hukum dan etika ASN.
(Marti Honin)